Sekilas Perjalanan Karier Calon Wakil Bupati Mateng Dr Askary Anwar

Calon Wakil Bupati Mateng Dr H Askary Anwar, S.Sos.,M.Si
MATENG, FMS - Mendampingi Arsal di Pilbup Mamuju Tengah (Mateng), Askary matang menuju Pilkada serentak 2024.

Berbekal pengalamannya di birokrasi, Askary tak diragukan lagi. Pria lulusan S3 Univesrsitas Hasanuddin (Unhas) Makassar itu juga memiliki segudang prestasi.

Mengawali karier tahun 2008, Askary menjabat Kepala Bidang Pengembangan Fisik dan Prasarana saat itu Mateng belum terpisah dari Kabupaten Mamuju.

Tahun 2013 ia menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Mateng.

Selanjutnya 2015, menjabat Asisten Bidang Administrasi dan Pembangunan. Setahun berselang, tepatnya tahun 2016 Askary Anwar menjabat Sekretaris Kabupaten di Bumi Lalla' Tassisara' sampai tahun 2024 baru baru ini.

Selain menjabat Sekkab Mateng,  pria kelahiran Budong-Budong 7 Agustus 1970 itu, juga aktif di berbagai organisasi.

Selama menjadi Ketua Pengkab Perbakin Mateng, Askary dianggap berhasil membina atlet dan mampu membawa nama daerah melalui olah raga menembak dan tercatat sebagai  penyumbang medali terbanyak untuk Mateng di Porprov Sulbar 2022 lalu.

Dengan keberhasilan itu, ia kembali diberi amanah sebagai Ketua umum Perbakin Mateng diperiode kedua masa bhakti 2023-2027.

Selain di Perbakin, Askary juga berperan aktif sebagai ketua Orari Lokal (Orlok) Mateng.  Hal itu juga sangat penting, karena diketahui wilayah Mateng masih banyak daerah belum terakses jaringan internet dan telepon. Sehingga salah satu sarana informasi dan komunikasi melalui radio sangat dibutuhkan.

Karena memiliki segudang pengalaman di birokrasi, Doktor lulusan Unhas Makassar itu diminta mendampingi Dr H Arsal Aras di pesta demokrasi yang bakal digelar 27 Nopember 2024.

Dengan pertimbangan matang, Dr H Askary Anwar, rela meletakkan jabatan Sekkab Mateng, sekaligus mengakhiri karier sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk maju sebagai calon wakil Bupati Mateng.

Hal itu, tentu saja melalui proses dan pertimbangan demi melanjutkan pembangunan di Bumi Lalla Tassisara'.

Saat ini proses menuju pilkada sedang dilaluinya dan menitip harapan kepada seluruh warga Mateng, kiranya dapat memberi dukungan serta do'a atas dirinya yang sudah mendeklarasikan diri pasangan cabup dan Cawabup Arsal- Askary.

"Kami berharap dukungan dan do'a kepada seluruh masyarakat Mamuju Tengah tanpa terkecuali, agar kami pasangan cabup dan cawabup Arsal - Askary mendapat amanah untuk melanjutkan pembangunan di daerah yang kita cintai," kata Cabup Dr Askary.


Berikut secara singkat Curiculum Vitae

Dr H Askary Anwar, S.Sos.,M.Si


Nama : Dr. H. ASKARY, S.Sos., M.Si

NIP : 19700807 200112 1 002 Pangkat/Gol : Pembina Utama Madya/ IVd

Jabatan : Sekretaris Daerah Unit Kerja : Sekretariat Daerah Kabupaten Mamuju Tengah

Alamat : Topoyo NPWP : 49.496.365.5-814.000


Riwayat Pendidikan

1983 : SD - SDN 1 Budong-Budong

1986 : SMP - SMPN Budong-Budong

1989 : SMA - SMAN 1 Mamuju

1996 : S1 - Universitas Hasanuddin, Ilmu Administrasi Negara

2005 : S2 - Universitas Hasanuddin, Administrasi Pembangunan

2019 : S3 - Universitas Hasanuddin, Administrasi Publik


Riwayat Jabatan

2008 : Kepala Bidang Pengembangan Fisik dan Prasarana

2013 : Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda)

2015 : Asisten Bidang Administrasi dan Pembangunan 2016 : Sekretaris Daerah - Sekarang


Riwayat Golongan

2001 : Penata Muda, III/a

2005 : Penata Muda Tingkat I, III/b

2009 : Penata Tingkat I, III/d

2012 : Pembina, IV/a 2015 : Pembina Tingkat I, IV/b

2018 : Pembina Utama Muda, IV/c 2022 : Pembina Utama Madya, IV/d


Tim Redksi

(Jamal M Tanniewa)

Related

MATENG 3854692932313477116

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item