Door To Door, Pilihan Sosialisasi RuslanIda Untuk Menangkan Pilkada Mamasa 2024
Mamasa, FMS -- Anggota DPRD dari Partai Koalisi bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Mamasa, Ruslan D. Pandayai-Andi Faridha Fachri (RuslanIda) gencar lakukan sosialisasi mendampingi usungan partai mereka jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Mamasa tahun 2024.
Mereka yakni Anggota DPRD terpilih Sulawesi Barat Dapil Mamasa, Suhadi Kandoa dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Sabar Budiman politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Mereka nampak mendampingi bakal calon wakil bupati, Andi Faridha Fachri (Ida) melakukan sosialisasi di empat lokasi di Kecamatan Mambi, yakni di Desa Sendana, Desa Sondonglayuk, Desa Uhailanu, serta Kelurahan Talippuki pada Kamis, (12/9).
Model sosialisasi yang dilakukan yaitu mendatangi rumah-rumah warga secara langsung atau door to door.
Metode sosialisasinya itupun disambut hangat warga setempat.
Ida mengatakan sosialisasi door to door yang dilakukan bertujuan untuk bertemu langsung dengan masyarakat seraya mendengarkan aspirasi dan keluhan-keluhan mereka.
Ia menuturkan untuk membuktikan keseriusannya maju di Pilkada Mamasa, dirinya memilih bertemu dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat.
"Ini jawaban kepada masyarakat tentang keseriusan saya maju dalam Pilkada," ucapnya.
Warga Desa Sendana, Sinusi mengatakan dirinya akan memenangkan pasangan bakal calon RuslanIda di Pilkada Mamasa November mendatang.
"Saya tetap mendukung RuslanIda apapun yang terjadi," ungkapnya
Ia mengatakan terpikat akan keramahan Ida, juga kehadirannya menjadi kandidat keterwakilan perempuan.
Sementara itu, Suhadi Kandoa mengatakan dirinya terharu melihat antusias masyarakat yang menyambut positif Andi Faridha Fachri sebagai calon wakil bupati.
Hal ini memberi harapan bagi masyarakat yang ingin adanya wajah baru dalam pemerintahan Kabupaten Mamasa.
Dirinya menuturkan saat ini masyarakat berada pada titik jenuh sistem pemerintahan, yang dinilai tidak mampu membangkitkan perekonomian masyarakat.
"Hanya menguntungkan kelompok-kelompok tertentu," ujarnya.
Metode sosialisasi kunjungan langsung ke rumah-rumah warga ini rupanya menjadi cara yang dipilih pasangan RuslanIda.
Diwaktu yang sama, Ruslan juga melakukan sosialisi di Kecamatan Sumarorong, Messawa dan Nosu.
Ia juga memilih mendatangi langsung warga dan sejumlah tokoh di rumahnya. (klp)