PSI Advokasi Penerbitan Sertipikat Yayasan
Ketua DPW PSI Sulawesi Barat, Nuryadin Pawennari (kiri) dan Kepala Kanwil Pertanahan Sulbar, Dr. Hardian, SH., MM. |
"Sebelum diselenggarakan Pemilihan Umum, PSI Sulbar gencar membantu Yayasan agar sertipikat lahannya segera terbit". Terang Nuryadin.
Setelah penyelenggaraan pemilu, PSI kembali aktif terhadap agenda advokasi. Bertujuan agar prosesnya mudah serta memastikan bebas dari calo. "Yayasan di Indonesia telah membantu banyak masyarakat. Baik itu pelayanan rumah ibadah, pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan lainnya. Makanya kami menganggap perlu mengawal setipikatnya terbit dalam durasi waktu yang cepat". Lanjut Nuryadin
Di Sulbar, Yayasan yang telah dibantu dalam proses penerbitan sertipikat yakni rumah ibadah. "Jumlahnya sekitar 300 sertipikat yang dimiliki Yayasan telah kami bantu". Jelas Nuryadin.
"Kami menyiapkan LO (Liaison Officer) untuk memudahkan Yayasan dan pihak kami (DPW PSI Sulbar) berkomunikasi. Silahkan hubungi via kontak 087742015387". Tutup Nuryadin. (end)