Penyeberangan Perdana Polman-Malaysia Dipersiapkan, Pemprov Benahi Pelabuhan Tanjung Silopo


Mamuju,Fokus Metro Sulbar.Com -Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sedang melakukan perluasan Kooridor Ekonomi, salah satu wilayah yang berpotensi adalah Provinsi Sulawesi Barat. Tim BIMP-EAGA Economic Corridors sudah meninjau Pelabuhan Tanjung Silopo dipersiapkan untuk operasi penyeberangan perdana ke Lahad Datu Malaysia. 

Olehnya itu, Pemprov Sulbar akan mendukung pembenahan di Pelabuhan Tanjung Silopo dengan harapan Pelabuhan Tanjung Silopo menjadi gerbang  bisnis antara Sulbar dan Sabah Malaysia.

Kepala Dinas Perhubungan Sulbar Maddareski Salatin mengatakan, untuk kesiapan pelabuhan di Lahad Datu melayani  penyebarangan dari Polewali Mandar menuju ke Lahad Datu sudah mencapai 95 persen. Sementara pelabuhan Tanjung Silopo masih memerlukan beberapa perangkat yang harus dipenuhi. 

"Seperti jaringan internet dan listrik," kata Maddareski.Selasa (26/9/2023).

Mengenai persiapan penyeberangan perdana ini, pihaknya juga sudah melengkapi izin ke pabeanan, karantina hewan, imigrasi dan keamanan. Persiapan penyebrangan perdana dilaksanakan bersama Pemkab Polman beberapa hari lalu di Aula Kantor Bupati Polman

Rencana penyeberangan perdana digelar pada 9 Desember 2023, menggunakan KM Katthleya Express milik PT Panca Merak Samudera. Dengan adanya rute penyeberangan ini akan membuka kerjasama antara Sulbar dan Malaysia, selain kerjasama sektor industri dan Pariwisata juga memfasilitasi Pekerja Migran Indonesia (PMI). (Adv).

Related

MAMUJU 2622987305214562123

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item