Jelang Regsosek 2022, BPS Pasangkayu Kolaborasi Sejumlah Pihak

Kepala BPS Chitra Dewi Said, S.ST, korwil pasangkayu Fredy Takaya, S.Si., M.Si, bersama Bupati Yaumil Abo Djiwa serta pejabat daerah lainnya.
PASANGKAYU, FMS - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar) jalin koordinasi tentang Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) tahun 2022.

Kegiatan yang direncanakan secara nasional itu, akan diselenggarakan di setiap wilayah kerja BPS Kabupaten dan Kota. Rencananya, BPS melaksanakan Pendataan awal Regsostek pada pertengahan Oktober tahun ini.

Kepala BPS Pasangkayu, Chitra Dewi Said menjelaskan, pihaknya barusaja berkordinasi dengan sejumlah pihak di tingkat Kabupaten Pasangkayu, terkait pendataan awal Regsosek yang akan dilaksanakan waktu dekat ini.

"Untuk membangun kolaborasi dan menyamakan langkah serta persepsi,  telah dilaksanakan rapat koordinasi antar OPD dan stakeholder terkait, secara berjenjang baik pemerintah provinsi hingga ke kabupaten," jelas Kepala BPS Pasangkayu lulusan Sarjana Statistik itu. 

Chitra Dewi menjelaskan, pendataan awal Regsosek akan menghasilkan data terpadu. Tidak hanya untuk program perlindungan sosial namun secara keseluruhan program kebutuhkan masyarakat terkait kebijakan pemerintah yang lebih terarah.  

"Selain itu, juga untuk kepentingan perencanaan dan evaluasi pembangunan. Data Regsosek akan menjembatani koordinasi berbagi pakai data, baik dilintas lembaga juga lintas daerah untuk memastikan pemakaian data yang konsisten," jelasnya, usai mengikuti Rakorda Regsostek di Aula Hotel Mutiara Pasangkayu, Jumat (7/10/2022) 

Senada di sampaikan BPS Provinsi, Fredy Takaya M.Si yang saat ini bertugas sebagai pendamping kegiatan Regsosek di Kabupaten Pasangkayu. 

Ia menjelaskan, Badan Pusat Statistik (BPS) akan melaksanakan pendataan awal Regsosek di seluruh provinsi di Indonesia. Kegiatan itu akan akan berlangsung tanggal 15 Oktober hingga 14 November 2022.

Petugas Regsostek akan mendatangi setiap rumah penduduk untuk melakukan wawancara dan mencatat data sosial ekonomi masyarakat. 

"Tujuannya adalah, untuk menangkap dinamika perubahan kesejahteraan masyarakat, sebagai data rujukan untuk integrasi program perlindungan sosial dan pemberdayaan ekonomi, serta peningkatan pelayanan publik," jelasnya 

Fredy Takaya berharap, petugas Regsosek akan berkunjung ke rumah warga untuk mendata dan meminta agar masyarakat memberikan yang dibutuhkan disetiap rumah tangga.  

"Petugas Regsosek akan datang di rumah anda, berikan jawaban dengan benar. Bersama kita mencatat untuk membangun negeri. Kita bangun satu Data Program Perlindungan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat," harapan mantan Kepala BPS Mamasa itu.

Rakorda Regsosek dibuka secara resmi Bupati Pasangkayu, H. Yaumil Ambo Djiwa, juga dihadiri Ketua DPRD, Forkopimda, OPD, stakeholder terkait dan Camat se Kabupaten Pasangkayu.

Ragkaian kegiatan juga dilanjutkan pemaparan oleh Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Pasangkayu, Dr. Kasmuddin, M.Si dan Kepala BPS Kabupaten Pasangkayu, Chitra Dewi Said, S.ST didampingi Koordinator wilayah Pasangkayu Fredy Takaya Si, M.Si

Melalui rapat koordinasi, diharapkan dapat terbangun kolaborasi yang baik dalam mendukung pelaksanaan Pendataan Awal Regsosek di Pasangkayu. (jml)

Related

PASANGKAYU 7335719194323497375

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Pemilihan Serentak Kabupaten Majene