Dua Tahun Berjalan, Akhirnya Mako Polres Mateng Diresmikan
MATENG, FMS - Setelah dua tahun terbentuk, akhirnya Polres Mamuju Tengah (Mateng) resmi memiliki kantor tersendiri.
Markas Komando (Mako) Polres Mateng yang dibangun diatas lahan seluas 4 hektar dapat berjalan sesuai rencana, berkat adanya kerja sama pihak pemerintah kabupaten dan sejumlah pihak.
Hal ini disampaikan Kapolda Sulbar, Irjend Eko Budi Sampurno, melalui sambutannya dalam rangkaian peresmian Mako Polres Mateng, jalan H Aras Tammauni, Benteng Kecamatan Tobadak. Kamis (30/12/2021).
"Mako Polres Mateng dapat terbangun karena adanya kerjasama yang baik dengan pemerintah kabupaten Mamuju Tengah," jelasnya.
Menurutnya, dengan diresmikannya Mako Polres Mateng tentu saja hal ini juga akan berpengaruh terhadap pelayanan masyarakat yang lebih baik dan maksimal.
Secara pribadi, Kapolda juga menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada Bupati Mateng H Aras Tammuni, yang telah menghibahkan tanah untuk pembangunan Mako Polres yang saat ini dinyatakan resmi.
"Terima kasih banyak uwe' (sapaan akrab H Aras Tammauni) telah menghibahkan tanah secara pribadi untuk pembangunan Mako Polres Mateng," ucap Eko
Selain itu, Kapolres Mateng AKBP Muhammad Zakiy dalam sambutannya menjelaskan, pembangunan Mako Polres berjalan sejak April 2021 dan saat ini telah diresmikan.
Menurutnya, dengan diresmikannya Mako Polres Mateng tentu saja akan berpengaruh terhadap pelayanan masyarakat yang lebih baik dan maksimal.
"Dengan adanya Mako ini, kami sangat berbangga dan Insya Allah kami akan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Mamuju Tengah," singkat Kapolres
Peresmian Mako Polres Mateng di tandai dengan penanda tanganan Prasasti oleh Kapolda Sulbar, dilanjutkan pengguntingan pita oleh Bupati H Aras Tammuni dan Ketua DPRD Mateng H Arsal Aras, serta pemotongan nasi tumpeng.
Selain Kapolda Sulbar bersama Kapolres Mateng AKBP Muhammad Zakiy, turut hadir Bupati H Aras Tammuni, Wabup H Amin Jasa, Sekkab H Askary Anwar, Ketua DPRD H Arsal Aras, Pimpinan OPD, tokoh Masyarakat, Agama dan sejumlah undangan dengan mengutamakan protokol kesehatan. (jml)