Wabup Pastikan PMI Mamasa Dapat Anggaran 2020
https://www.fokusmetrosulbar.com/2019/12/wabup-pastikan-pmi-mamasa-dapat.html
Mamasa, FMS - Pelantikan Dewan Kehormatan dan Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Mamasa periode 2019-2024 dilangsungkan, Jumat (13/12) di Aula Mini Mamasa.
Ketua Umum Terpilih PMI Mamasa, Marthinus Tiranda juga Wakil Bupati Mamasa mengatakan akan segera bekerja dengan mengidentifikasi program yang dilakukan periode lalu dan disinkronkan dengan program PMI Provinsi Sulawesi Barat.
"PMI ini adalah tugas kemanusian, tetapi harus juga menjadi perhatian pemerintah daerah terutama dalam sisi penyediaan fasilitas dan bantuaan-bantuan tenaga medis," katanya usai pelantikan.
Mengenai porsi anggaran yang akan dialokasikan bagi PMI Mamasa, Ia menjelaskan telah menyampaikan hal tersebut kepada Bupati Mamasa dan dirinya memastikan ketersediaan anggarannya ada.
"Mengenai berapa nilainya itu akan diketahui pasti setelah anggran pendapatan dan belanja daerah keluar," jelasnya.
Ia menambahkan untuk pengadaan sekretariat serta fasilitas pendukungnya akan diupayakan tahun 2020 semua sudah harus tersedia. Turut dilantik dalam Orsan Soleman sebagai Keua Dewan Kehormatan PMI Mamasa juga merupakan Ketua DPRD Mamasa. (Kedi)
Ketua Umum Terpilih PMI Mamasa, Marthinus Tiranda juga Wakil Bupati Mamasa mengatakan akan segera bekerja dengan mengidentifikasi program yang dilakukan periode lalu dan disinkronkan dengan program PMI Provinsi Sulawesi Barat.
"PMI ini adalah tugas kemanusian, tetapi harus juga menjadi perhatian pemerintah daerah terutama dalam sisi penyediaan fasilitas dan bantuaan-bantuan tenaga medis," katanya usai pelantikan.
Mengenai porsi anggaran yang akan dialokasikan bagi PMI Mamasa, Ia menjelaskan telah menyampaikan hal tersebut kepada Bupati Mamasa dan dirinya memastikan ketersediaan anggarannya ada.
"Mengenai berapa nilainya itu akan diketahui pasti setelah anggran pendapatan dan belanja daerah keluar," jelasnya.
Ia menambahkan untuk pengadaan sekretariat serta fasilitas pendukungnya akan diupayakan tahun 2020 semua sudah harus tersedia. Turut dilantik dalam Orsan Soleman sebagai Keua Dewan Kehormatan PMI Mamasa juga merupakan Ketua DPRD Mamasa. (Kedi)