Pengabdian Bhayangkara: Lukaku Tak Seberapa Demi Keutuhan Negeriku


Kalimat pengabdian luar biasa pantas disematkan bagi para polisi yang bertugas mengamankan aksi unjuk rasa UU KPK dan RKUHP.

Mereka tak pernah mengeluh meskipun harus luka dalam tugas. Bahkan kelelahan sangat jelas terlihat di wajah mereka. Tapi kelelahan itu tak pernah terlontar dari bibir mereka demi menjaga kestabilan negara.

Menjaga keamanan dan keutuhan menjadi tugas pengabdian yang tak ternilai bagi mereka (Polri).

Tugas Polri terpatri dalam jiwa Tri Brata, "Kami Polisi Indonesia Pertama, berbakti kepada nusa dan bangsa dengan penuh ketakwaan terhadap Tuhan yang  Maha  Esa. Kedua, menjunjung tinggi kebenaran, keadilan dan kemanusiaan dalam menegakkan hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang – Undang   Dasar   1945. Ketiga, senantiasa melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat dengan keiklasan untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban".

Sebagai anggota Polri wajib mengingat Tri Brata. Dengan demikian ia akan dikenang masyarakat dan dihargai oleh negara.

Tugas polisi memang berat, karena berhadapan langsung dengan masyarakat yang beraneka ragam sikap, kepercayaan, dan kebiasaannya. Menghadapi masyarakat yang demikian, memerlukan kesiapan tersendiri. Polisi tahu dalam menempatkan diri dengan baik agar tidak menimbulkan konflik dengan masyarakat saat mereka bertugas.

Polisi harus humanis. Itu yang selalu diinstruksikan pimpinan Polri kepada seluruh anggota kepolisian. 

Polri terus mengedepankan strategi proaktif dan preventif dengan pendekatan dan tindakan humanis. Terus tingkatkan kualitas pelayanan publik yang modern, mudah dan cepat.

Dalam tugasnya, mereka (Polri) rela meninggalkan anak istrinya, ada rasa kekuatiran, cemas tatkala pulang dengan membawa sejuta luka. Ada rasa was-was tatkala luka itu ternampak di anak istrinya. Namun, semua itu ditepisnya demi keamanan NKRI.

Masihkah kita tak memahami itu ? Anak istri mereka menunggu di rumah, berdoa dan berharap agar sang Ayah pulang dengan selamat dalam tugas. 

Dalam naungan hati, pulang dengan membawa berita gembira kepada mereka yang menanti.

Pengabdianmu tak ternilai. Selamat bertugas demi keutuhan NKRI. 

Polri Jaya.

Berikut video, sepintas pengabdian Polri dalam mengawal pengamanan aksi unjuk rasa menolak Revisi UU KPK dan RKUHP.


(*)

Related

#NASIONAL 6332375228296839404

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item