Polisi Gerebek Sabung Ayam di Mateng, 5 Orang Ditangkap


Mateng, FMS - Polisi menggerebek sabung ayam di Dusun Lomba Bou, Desa Topoyo Kecamatan Topoyo Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng). Hasil penggerebekan, polisi mengamankan 5 orang pelaku dan 8 sepeda motor serta 6 ekor ayam.

Penggerebekan itu dilakukan bermula dari laporan masyarakat bahwa di Dusun Lomba Bou, Desa Topoyo sering adanya judi sabung ayam. Polisi kemudian melakukan penyelidikan atas laporan masyarakat tersebut.

"Info awalnya ada permainan judi di situ yang dilakukan oleh warga dan itu sudah berlangsung 2 bulan terakhir, kita lakukan penyidikan pendalaman kemudian kita lakukan penindankan, didapat 5 orang tersangka dan 8 kendaraan roda dua yang kita amankan serta 6 ekor ayam jantan jenis bangkok," kata Kapolsek Topoyo,  Iptu Abdul Rajab, Rabu (15/5/2019), pukul 22.50 Wita.


Rajab mengatakan, saat dilakukan penggerebekan, banyak yang berhasil melarikan diri, namun polisi akhirnya berhasil menciduk 5 orang untuk diperiksa lebih lanjut.

Saat ini, kelima pelaku masih menjalani pemeriksaan di Polsek Topoyo.

(Ahmad)

Related

MATENG 8576061139769218914

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item