Komunitas Sibaliparriq Alumni SMA Negeri 1 Majene Berbagi Penganan Buka

Alumni SMA Negeri 1 Majene Berbagai Penganan Buka. foto : Ist


Majene, FMS -- Memasuki hari ke 4 bulan suci Ramadhan ‎1440 H, Komunitas Sibaliparriq yang tergabung dalam Ikatan Alumni 2013 SMA 1 Majene, menggelar kegiatan bagi-bagi makanan buka secara gratis kepada umat Islam yang tengah puasa.

Snack dalam kemasan diberikan kepada para pengguna jalan yang melintas di depan Tugu Pahlawan Kota Majene, Jum'at (10/5/2019).

Pantauan di lokasi, tampak wajah-wajah ceria para anggota Komunitas turun ke jalan ‎berbagi kebahagiaan dengan warga baik pengendara roda dua, dan roda empat yang sedang menunaikan ibadah puasa Ramadhan.‎

Kordinator kegiatan - Afiat Akbar mengatakan, ‎bahwa kegiatan sosial tersebut dilakukan setiap hari Jum'at selama bulan suci ramadhan, sebagai bentuk kepedulian kepada umat Islam yang sedang berpuasa.

"Ini adalah bentuk perhatian kami kepada saudara-saudara kita yang sedang dalam perjalanan jelang Maghrib. Sebagian dari mereka kan belum sempat beli buka puasa," ungkapnya.

Dalam kegiatan ini dibagikan sebanyak 200 paket penganan dan masyarakat memberi apresiasi atas kegiatan tersebut.

Afiat berharap bulan Ramadhan tahun ini komunitas akan memberikan keberkahan.

Akhirnya, ia mengimbau agar masyarakay tidak terprovokasi isu-isu hoax usai Pemilu 2019.

"Mari kita jalin silaturahmi, jangan mudah terprovokasi, kita fokus beribadah," tutupnya.

(irham)

Related

MAJENE 8884762047012893048

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Pemilihan Serentak Kabupaten Majene