Wakapolda Sulbar Cek Kantor Bawaslu di Pasangkayu


Pasangkayu, FMS - Wakapolda Sulawesi Barat Kombes Pol Dr. Endi Sutendi melakukan kunjungan ke Kabupaten, Pasangkayu.

Kunjungan Wakapolda itu untuk melakukan pengecekan pengamanan kesiapan menjelang Pemilu 2019.

Dalam kunjungannya ke Kantor Bawaslu Pasangkayu, Wakapolda didampingi Kapolres Matra AKBP Made Ary Pradana.

Tiba di Kantor Bawaslu, Wakapolda memberikan arahan, agar setiap persoalan di TPS untuk dikoordinasikan dengan pihak KPU dengan bawaslu.

"Apabila ada persoalan di TPS harus ada kesepahaman antara KPU dengan Bawaslu sehingga permasalahan tidak sampai di PPK," imbuhnya, Minggu (14/4/2019).

Diakhir arahannya, Wakapolda menyampaikan bahwa hari ini akan ada pembersihan APK yang dilakukan oleh Sat Pol dan pihak Bawaslu.

Ada empat tim yang akan bekerja membersihkan APK sesuai dengan dapil yang ada di Pasangkayu.

"Saya harap pada saat pembersihan APK ini agar bersinergi antara Polri,  Kejaksaan maupun Bawaslu, agar setiap permasalahan yang terjadi di lapangan atau permasalahan yang ada di TPS nanti antara pengawas, saksi dan petugas KPPS bisa diselesaikan," ujarnya.

Wakapolda menambahkan, untuk surat suara yang di distribusikan agar segera dibuatkan mekanisme sehingga tidak terjadi persoalan di lapangan.

"Buatkan mekanisme surst suara agar tidsk terjadi persoalan di lapangan," tambah Endi.

Related

PASANGKAYU 2675098463917270233

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item