Berikut Keterangan Kapolda Sulbar Pasca Pencoblosan
https://www.fokusmetrosulbar.com/2019/04/berikut-keterangan-kapolda-sulbar-pasca.html
Mamuju, FMS - Pasca puncak pemilihan di TPS, Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda Sulbar) langsung menggelar konferensi pers, di Aula Direktorat Lalu Lintas Jalan Ahmad Kirang, Mamuju, Sulbar, Kamis (18/4/2019).
Dalam konferensi persnya, Mapolda menyampaikan kondisi kamtibmas secara umum pasca puncak pemilihan legislatif maupun presiden/wakil presiden kepada masyarakat melalui siaran pers.
Kapolda Sulbar Brigjen Pol Baharuddin Djafar, bersyukur atas kondisi kamtibmas pasca pemilu berjalan aman dan lancar meskipun ada beberapa kejadian menonjol seperti kurang kertas suara di TPS, data yang tidak valid bahkan ada terjadi tindak pidana di lokasi TPS.
Namun hal tersebut kata Kapolda, bisa cepat ditangani dan tentunya tidak terlepas dari kerjasama yang baik antara TNI-Polri beserta masyarakat maupun rekan-rekan media.
Menurut Kapolda, pihaknya bersama TNI akan mengawal proses pemilu hingga selesai.
"Kepolisian bersama TNI akan mengawal proses ini hingga selesai pantikan presiden dan wakil presiden," sebut Kapolda.
Sementata itu, Kabid Humas Polda Sulbar AKBP Hj. Mashura menjelaskan, konferensi pers ini langsung dipimpin oleh Kapolda Sulbar Brigjen Pol Drs. Baharudin Djafar bersama Danrem 142 Tatag didampingi Karo Ops Polda Sulbar dan Kapolres Mamuju.
(Wati)