Percepatan Ekonomi, Pasar Sumare Mulai Difungsikan


Mamuju, FMS - Pasar Sumare yang berada di Desa Sumare, Kecamatan Rangas, Kabupaten Mamuju, Sulbar, yang dibangun dengan dana dari APBN 2018 mulai difungsikan.

Bupati Mamuju, H. Habsi Wahid, mengutarakan, pasar ini telah lama diimpikan masyarakat di wilayah Sumare.

"Masyarakat di daerah itu mengidam-idamkan pasar yang nyaman dan bersih, dan kini tercapai, dengan adanya pasar di Sumare yang menghabiskan dana sebesar Rp1 miliar lebih," ujar Habsi, Kamis (24/1/2018).

Bupati Mamuju menyatakan, Pasar Sumare terbangun berkat kerja keras Pemkab Mamuju berkomunikasi dengan pemerintah pusat melalui Kementerian Perdagangan.

Ia menambahkan, sumber dana pembangunan pasar tersebut adalah Dana Alokasi Khusus (DAK) APBN 2018 melalui program revitalisasi pasar rakyat.

Pemerintah pusat berupaya merevitalisasi pasar rakyat sebagai upaya meningkatkan pendapatan para pedagang dan pelaku-pelaku ekonomi yang ada di masyarakat serta untuk memudahkan akses transaksi dengan nyaman.

Menurutnya, keberadaan Pasar Sumare ini menjadi terobosan dalam mewujudkan visi sebagai Mamuju yang maju, sejahtera dan ramah.

Sementara itu, warga Sumare, Adhy Hariadi, berterimah kasih kepada Pemda Mamuju atas pembangunan pasar sebagai wadah masyarakat dalam menjalankan roda ekonomi kerakyatan.

"Dan terkhusus buat Dinas Perdagangan Kabupaten Mamuju, kami juga mengucapkan terima kasih banyak atas difungsikannya Pasar Sumare," ujarnya.

(usman)

Related

MAMUJU 5739612246190978374

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item