Polisi Beri Pengawalan Truk Pertamina

 

Polman, FMS - Satuan lalu lintas Polres Polman melaksanakan pengawalan truk tangki Pertamina berisi BBM jenis solar.

Pengawalan itu diberikan agar pasokan BBM dapat tepat sasaran dan tiba ditujuan tanpa kendala.

Kasat Lantas Polres Polman, AKP Suhartono, mengatakan, kebutuhan BBM di masyarakat sangat tinggi. Olehnya itu, agar pasokan BBM tidak terhambat, dilakukan pengawalan.

Menurutnya, pengawalan diberikan mulai dari perbatasan Kota Pinrang menuju perbatasan Majene untuk selanjutnya akan didistribusikan ke SPBU di wilayah Kabupaten Mamuju sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

"Ini mengantisipasi serta mencegah terjadinya kelangkaan BBM," sebutnya. Kamis (29/11/2018).

Ia menjelaskan, ini atas arahan dari Kapolda Sulbar melalui Dirlantas Polda Sulbar agar personel Polantas, agar memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan santun dan humanis, demi mewujudkan keselamatan berlalu lintas di wilayah hukum Polda Sulbar.

"Hari ini sebanyak dua truk kita berikan pengawalan," ucapnya.

(toni)

Related

POLMAN 3928111783638459365

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item