Kunjungi Korban Kebakaran, Ini Kata Bupati Fahmi Soal Keluhan Armada Damkar

Ketua MPC Pemuda Pancasila yang juga Bupati Majene H. Fahmi Massiara saat mengunjungi korban kebakaran Pallapallang. (Foto: Ist/FMS)
Majene, fokusmetrosulbar.com-- Musibah kebakaran yang menghanguskan tiga rumah di Dusun Pallapallang, Desa Tallu Banua Utara, Kecamatan Sendana Majene, 2 Agustus 2017 lalu mengundang keprihatinan sejumlah pihak. Salah satunya adalah organisasi Pemuda Pancasila.

Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Majene yang juga Bupati Majene H. Fahmi Massiara mengatakan, keprihatinan Pemuda Pancasila tersebut diwujudkan dalam bentuk penyerahan bantuan kepada para korban.

"Iya ini adalah partisipasi dari anggota Pemuda Pancasila dalam membagi duka dan kami ikut merasa prihatin atas bencana yang dialami oleh warga Pallapallang," kata Fahmi, Sabtu (11/08).

Disinggung soal keterbatasan armada kebakaran (Damkar) yang kerap dikeluhkan warga Majene,Bupati Fahmi Massiara mengatakan, pihaknya telah berupaya untuk melakukan maksimalisasi penggunaan armada Damkar yang ada, karena Kabupaten Majene masih mengalami keterbatasan anggaran untuk pengadaan armada Damkar yang baru.

"Mengenai Damkar karena keterbatasan APBD, maka kami juga berupaya ke pusat untuk bisa mendapat bantuan armada," cetus Mantan Camat Banggae Timur ini. (har)

Related

MAJENE 1919148420221095905

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item