Patut Diacungi Jempol... !!! Bersama istri Pak Polisi Ini Mengajar di Sekolah

Majene, fokusmetrosulbar.com- Sebagai wujud Peran serta dalam mendidik anak bangsa sekaligus untuk menjalin silaturahmi kepada para guru di sekolah. Bhabinkamtibmas Jajaran Polres Majene kembali menghidupkan Program mengajar ke beberapa Sekolah.

Upaya tersebut dilakukan salah satu
Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Sendana, Aiptu Ismail. Pada kesempatan tersebut Aiptu Ismail di dampingi istri turun langsung memberikan pengajaran kepada para Siswa di SMP Negeri 3 Sendana Dusun Bonde Bonde Kecamatan Tubo Sendana  Kabupaten Majene. Jumat, (24/3/17).

Program mengajar ini adalah salah satu Ide Kreatif dari Kapolres Majene AKBP Grendie Teguh Pidegso. yaitu “Sebulan Sekali Bhayangkari Mengajar” hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan  dan generasi bangsa.

Sesuai dengan mata pembelajaran yang terjadwal di SMP Negeri 3 Majene itu, Aiptu Ismail bersama Istrinya mengajarkan pelajaran Bahasa Inggris dengan tema “IN THIS CHAPTER, I WILL LEARN TO MAKE: Instructions, Short notices, and Warnings/cautions. Dengan metode mengajar pemutaran Vidio.

Di sela kegiatan Aiptu Ismail mengatakan, meskipun hanya mendampingi Istri saat memberikan pengajaran Bahasa inggris setidaknya dirinya sedikit paham dengan pelajaran tersebut meskin hanya Yes dan No, Candanya Kepada Humas Polres Majene.

Selain mamberikan materi pelajaran, Bhabinkamtibmas Aiptu Ismail juga memberikan himbauan Kamtibmas agar para siswa lebih giat belajar untuk meraih cita citanya," hindari hal-hal yang merugikan diri sendiri maupun keluarga demi menjadi generasi yang gemilang dan berprestasi," ucap Aiptu Ismail. (har)

Related

#NASIONAL 740376282067548698

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item