Mardin Nelayan hilang ditemukan di Donggala

Matra, fokusmetrosulbar.com - Mardin (35) yang diperkirakan hilang kemarin (Minggu, 29/1), akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat oleh warga.

Koordinator Pos Basarnas Mamuju yang memimpin pencarian, Basri mengatakan, korban ditemukan dalam kondisi selamat oleh warga yang sedang mencari telur penyu di sekitar Pantai Surumana, Kabupaten Donggala, Sulteng sekira Pukul 18.00 wita, Senin (30/1). 

"Mardin ditemukan oleh warga yang kebetulan lewat menggunakan perahu katinting, kemudian Mardin dibawa ke rumah kerabatnya di Surumana, yakni Tini," tutur Basri.

Berdasarkan keterangan Mardin (35) saat ditemui di kediamannya mengatakan, pada hari Minggu 29 Januari sekira Pukul 07.00 wita, Katinting yang dikemudikan-nya terbalik dihantam ombak, sehingga ia tak mampu merapat ke bibir Pantai Kasoloang.

"Pada saat perahuku terbalik, saya berusaha membalikan perahu sambil dibawa arus. Saya tidak tau lagi arahnya ke mana," terang Mardin.

Mardin mengaku, dirinya hanya mengandalkan arus ombak untuk membawanya merapat ke bibir pantai, karena mesin tak lagi dapat difungsikan ditambah lagi dayung hilang terbawa ombak saat katinting terbalik.

Karena merasa lelah, Mardin membuang mesin Katintingnya untuk dijadikan jangkar, dengan tujuan agar tak jauh lagi dibawa arus ombak yang dia perkirakan masih diperairan Matra. (ind)

Related

PASANGKAYU 3931534247307733670

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Pemilihan Serentak Kabupaten Majene