Mengenal Pejabat Gubernur Sulbar Carlo Brix Tewu

Irjen Pol Drs. Carlo Brix Tewu (foto: ist)
MAMUJU, fokusmetrosulbar.com-Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo resmi melantik Irjen Pol Drs. Carlo Brix Tewu sebagai pejabat gubernur Sulbar, Jum'at (30/12) sore.

Pelantikan berlangsung di Gedung Kemendagri Jakarta. Acara pelantikan dibeberkan anggota DPD MPR RI Dapil Sulbar, Muhammad Asri Anas. Lewat akun sosial facebook, Asri mengunggah sejumlah foto prosesi pelantikan Carlo Brix Tewu yang turut dihadiri mantan gubernur Anwar Adnan Saleh dan Plt. Gubernur Ismail Zainuddin.

Siapa Carlo Brix Tewu?

Berikut adalah hasil penelusuran fokusmetrosulbar.com

Irjen Pol. Drs. Carlo Brix Tewu lahir di Rerewokan, Tondano Barat, Minahasa, Sulawesi Utara, 13 September 1962. Beliau adalah adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 16 Maret 2016 mengemban amanat sebagai Staf Ahli Bidang Ideologi dan Konstitusi Kemenko Polhukam.

Lulusan AKPOL tahun 1985 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Dirtipidum Bareskrim Polri.

Pelantikan Irjen Pol Drs. Carlo Brix Tewu
Oleh Mendagri (foto: Asri Anas)


Pernah di Timor Timor

Sampai tahun 1999, Tewu pernah bertugas di Timor Timor dengan menduduki jabatan sebagai Kadit Serse Polda Timor Timur. Itulah sebabnya, Tewu turun pangkat dari Mayor Pol jadi Kapten Pol.

Terlibat Dalam Penangkapan Tommy Soeharto

Karier Tewu dalam kepolisian cepat melesat berkat prestasi yang dicapainya. Tahun 2001, Tewu yang merupakan anggota Tim Kobra beserta perwira lainnya berhasil menangkap Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto, putra (mantan) Presiden Soeharto. Berkat sukses menangkap Tommy, Tewu termasuk polisi yang mendapat kenaikan pangkat luar biasa.

Penangkapan Imam Samudra

Tewu juga termasuk polisi yang mendapat kenaikan pangkat luar biasa saat tergabung dalam tim Ditserse Polda Metro Jaya, yang menangkap teroris Imam Samudra di Pelabuhan Merak, Banten, 21 November 2002.

Riwayat Jabatan

1. Kaditserse Polda Timor Timur
2. Kasatserse Narkotika Ditserse Polda Metro Jaya
3. Dir Narkoba Polda Metro Jaya
4. Dirreskrimum Polda Metro Jaya 5. Wadir I/Kamtranas Bareskrim Polri
6. Wakapolda Sulawesi Utara
7. Kapolda Sulawesi Utara
8. Karojianstra Sops Polri
9. Dirtipidum Bareskrim Polri
10. Staf Ahli Bidang Ideologi dan Konstitusi Kemenko Polhukam

Demikian profil singkat Carlo Brix Tewu (dikutip dari berbagai sumber). Tewu telah dipilih Mendagri sebagai Pejabat/Karateker Gubernur Sulawesi Barat untuk mengisi kekosongan gubernur hingga proses pemilihan dan pelantikan gubernur/wakil gubernur Sulbar selesai. (*/har)

Related

MAMUJU 3125149816944615997

Post a Comment

  1. sALAM HORMAT DAN SUKSES PAK JENDRAL, SEKBER JOKOWI NUSANTARA DPW SULBAR, KETUA MUH. RIDWAN HAMINUDDIN

    ReplyDelete

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Pemilihan Serentak Kabupaten Majene