Pemkab Mamuju Ajak Tokoh-tokoh Agama Jaga Iklim Damai di Sulbar

Bupati Mamuju foto bersama dengan para pemuka agama dan tokoh masyarakat usai Apel Besar Kebhinekaan (foto: Awal) 
MAMUJU, FMS- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju bekerja sama dengan Polres Mamuju menggelar Apel  Besar Kebhinekaan Cinta Damai yang dilaksanakan di halaman Mapolres, Selasa (15/11).

Bupati Mamuju H. Habsi Wahid selaku inspektur upacara mengatakan, agar warga Mamuju dan Sulawesi Barat tidak terprovokasi dengan isu-isu SARA yang marak menjadi pemberitaan akhir-akhir ini. Seperti kasus dugaan penistaan agama yang melibatkan Gubernur DKI Jakarta non aktif, Basuki Tjahaya Purnama (Ahok) sedang tren, Habsi meminta agar warga Mamuju tidak terpancing dengan isu yang kini menjadi perbincangan di tanah air.

"Misalnya kasus Ahok, biarlah kita serahkan kepada penegak hukum untuk melakukan proses pemeriksaan dengan menghormati sambil menunggu hasilnya. Jangan ada yang terprovokasi, mari menjaga keamanan dan ketentraman di daerah kita," ajak Habsi.

Melalui Apel Kebhinekaan, mantan Sekretaris Kabupaten Mamuju ini melanjutkan, bahwa tingkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat guna mewujudkan persatuan dan kesatuan negara kesatuan Republik Indonesia yang kokoh adalah ponasi utama.

Dihadapan para tokoh agama,tokoh masyarakat, kesatuan TNI, Polri, Satpol PP dan Pemuda Pancasila, Habsi berharap, agar warga selalu menjaga keamanan dan keharmonisan beragama didalam masyarakat. Dengan menjunjung tinggi sikap toleransi kata Habsi, iklim damai tetap dapat dinikmati di Sulawesi Barat.

Hadir pula dalam upacara ini Kepala Kemenag Mamuju Adnan Nota, Kapolres AKBP Mamuju AKBP Sonny Mahar Budi Adityawan dan perwakilan agama di daerah ini. (MA/Ha)

Related

MAMUJU 844795293541339339

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item