Hamas Janji Benahi Pasar Pekkabata

POLMAN, FMS -  Calon Wakil Gubernur Sulbar nomor urut 2 Hasanuddin Mas'ud akrab disapa Hamas blusukan ke Pasar Sentral Pekkabata Kelurahan Pekkabata Kecamatan Polewali Kabupaten Polewali Mandar (Polman).

Hamas didampingi beberapa timnya, mereka bertemu dan berbincang secara langsung dengan sejumlah pedagang di kompleks Pasar Sentral Pekkabata.  Hamas prihatin setelah mengetahui para pedagang khususnya Usaha Kecil Menengah (UKM) jarang disentuh bantuan permodalan dari pemerintah.

"Saya lihat untuk pasar Pekkabata ini belum ada semacam UKM, belum ada koperasi yang bisa mendanai pedagang pedagang pasar. Disini juga belum ada semacam persatuan pedagang yang bisa menyampaikan aspirasi untuk diakomodir ke pemerintah. Kedepan perlu ada koperasi atau UKM yang bisa mengakomodir kepentingan pedagang pedagang pasar," ujar Hamas, Jumat (11/11/16).

Calon Wakil Gubernur usungan dari partai Golkar ini berharap kedepannya pasar sentral Pekkabata memiliki UKM serta koperasi yang nantinya dapat membantu para pedagang dalam hal permodalan.

 "UKM kan usaha kecil menengah yang dapat membantu dalam hal permodalan dengan bunga yang relatif rendah," lanjutnya.

Terkait pasilitas pasar Hamas beranggapan masih sangat kurang.  Ia berjanji kedepan akan memberikan sarana dan prasarana yang memadai khususnya bantuan permodalan kepada UKM.

"Perlu dibentuk persatuan pedagang pasar.  Organisasi ini ada ketuanya, bendahara dan sekertaris dan merekalah yang bertanggung jawab atas pedagang," imbuhnya.(Mjr)

Related

POLMAN 7239277082281828082

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item