Soal OTT di PU Majene, Kapolres Grendie: Itu Hanya Penyalahgunaan Wewenang

MAJENE, FMS-- Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Majene, AKBP Grendie Teguh Pidegso melakukan jumpa pers, Selasa (26/7) di Mapolres Majene.

Dalam keterangannya pada jumpa pers itu, Kapolres Grendie memberikan komentar terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kantor Dinas Pekerjaan Umum (PU) Majene, Senin (25/7) siang kemarin.

Menurut Grendie, OTT yang dilakukan Polres Majene adalah amanat dari Mabes Polri. Selain itu, ia juga menjelaskan bahwa kasus yang menjerat oknum PNS di PU itu hanyalah penyalahgunaan wewenang biasa.

"Kami bekerja sudah sesuai SOP. Tapi gak perlu dibesar-besarkanlah, itu hanya penyalahgunaan wewenang kok," kata Grendie kepada sejumlah awak media yang hadir dalam jumpa pers ini.

Operasi tangkap tangan yang sempat menjadi isu hangat di Majene ini, kata Grendie, tidak termasuk kedalam kategori pelanggaran hukum berat, dan karenanya akan disesaikan secara adil dan profesional dengan mengedepankan kearifan lokal.

"Saya sangat menghargai kearifan lokal. Ada namanya siri'-kan. Ya penegakan hukum juga perlu memperhatikan budaya dan kearifan lokal, gitu loh," cetus alumni Akpol tahun 94 ini.

Kendati demikian, Kapolres baru Majene ini mengaku akan tetap melakukan proses hukum secara profesional terkait kasus peyalahgunaan wewenang di Dinas PU Majene. (Ha)

Related

MAJENE 4475853896978783968

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item
close
Pemilihan Serentak Kabupaten Majene