Fahmi-Lukman Resmi Pimpin Majene

MAMUJU, FMS - Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) H. Anwar Adnan Saleh secara resmi melantik dan mengambil sumpah Bupati & Wakil Bupati Majene terpilih Dr. H. Fahmi Massiara, MH & H. Lukman, S.Pd, M.Pd, Senin (27/6).

Pelantikan yang berlangsung khidmat itu digelar di gedung kantor Gubernur Sulbar sekitar pukul 15.30 WITA dengan dihadiri ratusan undangan dari berbagai kalangan, baik pejabat pemerintah lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulbar maupun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene. Selain itu, hadir pula sejumlah anggota DPRD Sulbar dan DPRD Kabupaten Majene.

Usai pengambilan sumpah jabatan, Gubernur Anwar Adnan Saleh menyampaikan sambutannya. Di hadapan seluruh peserta, Anwar mengajak Fahmi dan Lukman untuk sama-sama mendorong kemajuan pembangunan daerah demi untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat Sulbar, khususnya rakyat Kabupaten Majene.

"Pak Fahmi dan Pak Lukman, Anda sudah resmi menjadi pemimpin rakyat Majene. Cita-cita rakyat cuma satu, yaitu kesejahteraan. Ini bukan hal yang mudah tapi harus diwujudkan," kata Anwar.

Lebih lanjut gubernur dua periode ini menekankan agar pemerintahan baru Kabupaten Majene tetap konsen dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat Majene tanpa pandang bulu.

"Kepada saudara Bupati dan Wakil Bupati baru Majene, Pak Fahmi dan Pak Lukman, bahwa dalam alam demokrasi, sudah hal yang lumrah mendukung dan tidak mendukung. Sudah hal yang lumrah ada yang memilih dan ada yang tidak memilih, itulah dinamika dalam berdemokrasi. Karena itu saya harapkan tidak ada perbedaan perlakuan. Saya perlu tekankan supaya tidak ada diskriminasi dalam dinamika pembangunan," terang Anwar.

Anwar mengimbau agar segala bentuk perbedaan yang timbul selama proses Pilkada agar dihilangkan. Menurutnya, pembangunan daerah hanya bisa disukseskan jika ada kerjasama yang baik antar seluruh element masyarakat.

"Hari ini tim sukses sudah bubur. Berikan kesempatan kepada bupati dan wakil bupati baru untuk bekerja. Saya rasa pak bupati juga tidak akan melupakan tim suksesnya," cetus Anwar. (Ha)

Related

MAMUJU 5884507736025069237

Post a Comment

emo-but-icon

FOKUS METRO SULBAR

BERITA Populer Minggu Ini

item